Diklat Ke-6 Saka Bakti Husada:Tambah Wawasan, Ilmu, dan Pengalaman

Selama 3 minggu berturut-turut mulai dari tanggal 3-7 April 2010, sebanyak 59 orang anggota Pramuka Penegak se-Kota Bandung mengikuti kegiatan Pendidikan dan Latihan (Diklat) ke-6 yang diselenggarakan oleh Satuan Karya (Saka) Bhakti Husada Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Bandung, bertempat di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Merdeka, Jl. Cikutra Bandung, Minggu (4/4).
Dalam diklat tersebut, para peserta akan diberikan berbagai macam materi seperti: Krida, Kepramukaan, Kesehatan, dan Praktek lapangan,” kegiatan ini merupakan kesempatan yang baik bagi para anggota Pramuka Penegak khususnya, agar mereka dapat lebih mengenal peran dan fungsi Saka dan Unit dalam kegiatan kepramukaan disamping menambah wawasan ilmu pengetahuan dan pengalaman di bidang yang mereka pelajari dan yang lebih penting dapat bermanfaat bagi masyarakat luas,” ujar Kak Ipung selaku Staf Humas urusan Bina Muda Bid. Saka dan Unit Kwarcab Kota Bandung kepada wartawan usai memberikan materi pengenalan Saka kepada para peserta.
Para pemateri berasal dari Kwarcab Kota Bandung dan Dinas Kesehatan Kota Bandung.
Bertepatan dengan sedang dilangsungkannya Musda XII Kwarda Jabar 2010 di Hotel Bumi Kitri Pramuka mulai dari 2-4 April 2010, Kak Ipung menyatakan, perlu adanya apresiasi dan koordiansi secara baik dari Kwarda kepada seluruh cabang di seluruh wilayah Jawa Barat agar didapat hasil yang baik dalam rangka mewujudkan harapan bersama menjadikan Provinsi Jabar sebagai Provinsi Pramuka dan Kota Bandung khususnya sebagai Kota Pramuka,” lanjut Ka Ipung.

Benny/Sunda Pos